Ingkung adalah ayam yang dimasak dan disajikan secara utuh. Dalam tradisi Jawa, ingkung merupakan bagian dari ubo rampe atau kelengkapan sesaji. Namun kini para pecinta kuliner tradisional ini tidak perlu menunggu acara ritual Jawa untuk mencicipi lezatnya ayam ingkung ini. Di Yogyakarta sendiri ada beberapa warung ingkung yang menjadi jujugan para pecinta kuliner ayam, salah satunya Ingkung Kuali.
Ingkung Kuali berada di Desa Wisata Kalikijo, Pajangan, Bantul. Sejak jaman nenek moyang, ingkuang kuali sudah menjadi masakan andalan mereka. Akan tetapi warga desa hanya memasak ingkung pada saat hajatan atau acara kenduri. Hingga akhirnya pada tahun 2008 mulai dirintis usaha kuliner ingkung khas Kalakijo. Sampai pada tahun 2017 sudah ada 12 warung ingkung yang ada di Desa Kalakijo.
Proses memasak ingkung di Kalakijo agak berbeda dengan yang lain. Setelah ayam utuh dibersihkan, dada dibelah dan isi jeroan dikeluarkan. Kemudian bumbu yang terdiri dari bawang merah, bawang putih, kemiri, ketumbar, salam, laos, gula jawa, dan santan kelapa dimasukan ke dalam dada ayam beserta jeroan yang sudah dibersihkan tadi. Setelah itu ayam diikat agar bumbu tidak keluar saat direbus di kuali. Ingkung direbus dalam kuali kurang lebih 2 jam lamanya.
Ingkung kuali bisa dinikmati dengan cara dibakar, digoreng, dipanggang, atau dibuat rica-rica pedas. Namun jika ingin menikmati rasa legitnya ingkung dari aroma air rebusan bumbu, ingkung bisa dinikmati tanpa diolah kembali. Jangan lupa areh yang merupakan pelengkap sajian ingkung yang semakin menambah selera saat menyantap ingkung kuali. Ingkung kuali biasanya dihidangkan dengan nasi liwet yang harum dan gurih.
Satu ingkung utuh bisa disantap 3-4 orang. Namun jika ingin mencicipi ingkung kuali tanpa harus satu ayam utuh tersedia juga porsi ingkung perpotong. Sebagai pelengkap ada juga urap, gudangan, balado terong, dan ca kangkung. Selain itu, Ingkung Kuali juga menyediakan beberapa fasilitas lain untuk mendukung berbagai kegiatan seperti meeting hall dan outbond.
Lokasi:
Dusun Kalakijo, Kelurahan Guwosari, Kecamatan Pajangan, Bantul
Harga :
Rp 60.000 – Rp 155.000