ARTJOG 2019 (selanjutnya ditulis ARTJOG MMXIX) sudah berhasil digelar pada 25 Juli hingga 25 Agustus 2019. Pada penyelenggaraannya yang ke-12, ARTJOG hendak memposisikan diri sebagai sebuah Festival Seni Rupa Kontemporer Internasional (Yogyakarta International Contemporary Art Festival) dan tetap mempertahankan Jogja National Museum (JNM) sebagai tempat penyelenggaraannya.

Mulai 2019 hingga 2021, ARTJOG dibingkai dengan sebuah tema besar, Arts in Common. Tema tersebut kemudian diturunkan menjadi sub-tema dalam tiga edisi festival setiap tahunnya. Tema yang diusung pada ARTJOG MMXIX adalah common|spaces. Tema tersebut dihadirkan untuk memaknai ARTJOG sebagai ruang bersama bagi semua kalangan.

ARTJOG MMXIX telah diikuti oleh 39 seniman seni rupa (individu maupun kelompok) dari dalam dan luar negeri. Selain itu, Special Project hadir dengan melibatkan 5 seniman lintas displin yang ditunjuk langsung. Mereka adalah Handiwirman Saputra, Riri Riza, Sunaryo, Teguh Ostenrik dan Piramida Gerilya (proyek kolaborasi antara Indieguerillas dengan Singgih S. Kartono).

Pada tahun ini, selain bekerja sama dengan Dinas Kebudayaan DIY, ARTJOG juga berkesempatan untuk berkolaborasi dengan Yayasan Museum MACAN (sebuah organisasi nirlaba yang berfokus pada Seni dan Pendidikan) dalam menghadirkan hibah residensi bagi para seniman terpilih. Hibah Residensi ini diberikan untuk mendukung seniman muda untuk memajukan karir mereka dengan kesempatan untuk melakukan penelitian dan eksplorasi artistik di luar negeri.

Dalam posisinya sebagai sebuah festival, ARTJOG melakukan pematangan pada kerangka tema yang diusung dalam perhelatannya. Keterlibatan publik dalam sebuah ruang bersama ini juga diwujudkan dalam penyusunan program yang ada di dalam penyelenggaran ARTJOG MMXIX.

Dengan melibatkan kurang lebih 88 penampil (individu maupun kelompok), harapannya program ini dapat memberikan warna tersendiri pada presentasinya. Program Daily Performance didukung oleh Djarum Foundation dan juga bekerja sama dengan Goethe Institute dan Nusasonic, dan Erasmus Huis.

Suasana ARTJOG 2019 begitu meriah dan menarik banyak pengunjung yang hadir, bukan hanya dari Jogja pengunjung juga Nampak datang dari kota-kota lain di Indonesia bahkan mancanegara. Acara yang sukses dibuka sejak 25 Juli 2019 yang sudah dibuka Menteri Keuangan Republik Indonesia ini memang acara yang selalu dinanti natikan kehadirannya setiap tahunnya. (san/ynd)

ARTJOG 2019