Hari Kamis (5/12) kemarin, Dinas Pariwisata DIY meresmikan Glamorous Camping yang berada di Kawasan Wana Wisata Budaya Mataram. Glamorous Camping ini tersebar di berbagai titik di kawasan wisata Seribu Batu Songgo Langit dan Lintang Sewu. Adanya Glamorous Camping ini bisa menjadi alternatif pilihan wisatawan yang ingin berwisata sekaligus menghabiskan waktu bersama teman atau keluarga dengan berkemah di sejuknya perbukitan kabupaten Bantul.

Wisatawan tidak perlu repot membawa tenda dari rumah karena Glamorous Camping menyediakan tenda yang terbuat dari kayu ataupun tenda biasa yang bisa langsung dipergunakan. Jika malam hari pun suasananya terkesan romantis karena disediakan tikar lengkap dengan bantal duduk yang diterangi lampu kecil-kecil yang tersebar di sekitarnya.

Dalam acara peresmian ini dibacakan juga deklarasi sinergi pariwisata Yogyakarta setelah sebelumnya diawali dengan doa bersama, penuangan air dari 7 kendi oleh kepala Dinas Pariwisata DIY bersama para stakeholder pariwisata dan kemudian dilanjutkan dengan pemotongan nasi tumpeng oleh Dinas Pariwisata DIY.

Para komunitas pariwisata DIY berkomitmen bersama mengembangkan Wana Wisata Budaya Mataram dalam hal ini wisata Seribu Batu Songgo Langit dan Bukit Lintang Sewu. Selain itu, juga berperan dalam melindungi dan meningkatkan warisan alam dan budaya yang mengarah pada pembangunan yang berkelanjutan. (san/dna)