Foto : @jogjataste

Banyak hal menarik yang bisa kamu temukan di Kulon Progo. Tidak hanya destinasi wisata yang asri namun juga kulinernya yang seakan menjadi hidden gem di Yogyakarta. Buat kamu pecinta sate, jangan sampai melewatkan salah satu sate populer di Kulon Progo. Namanya Sate Kambing Mbah Margo.

Konsistensi Rasa Walau Diolah Oleh Tangan Generasi Ketiga

Buat para pecinta kuliner yang sering lalu lalang di Jogja dan sekitarnya mungkin Sate Kambing Mbah Hargo ini sudah bukan hal yang asing. Warung sate ini berdiri sejak tahun 1965 dan berlokasi di Jalan Wates-Muntilan, Desa Kembang, Kecamatan Nanggulan, Kulon Progo, Yogyakarta. Tak heran banyak pecinta kuliner yang menggemari sate kambing ini karena memang rasanya yang lezat dan terus konsisten sejak pertama kali berdiri hingga kini pengelolaannya sudah berganti ke generasi ke tiga. Pendiri warung sate ini adalah Mbah Margo Utomo. Awalnya beliau menjajakan satenya dengan cara berkeliling desa sambil dipikul. Walaupun kini pengelolaannya sudah berganti ke cucu Mbah Margo, buat kamu yang penasaran dengan sosok legendaris ini bila beruntung kamu masih bisa berjumpa dengan beliau yang sering singgah di warungnya. Biasanya beliau mampir ke warungnya dengan mengenakan pakaian adat Jawa.

Dibakar dengan Jeruji Besi Membuat Lezatnya Makin Teruji

Sate ini nyaris menyerupai sate klatak di Bantul yang menggunakan jeruji besi untuk membakarnya. Namun, tenang, jeruji besi ini tidak akan membahayakan karena sate akan dilepas dari jeruji besik ketika hendak dihidangkan. Salah satu kelebihan sate ini dibandingkan sate yang lain adalah racikan bumbunya yang membuat daging menjadi lebih gurih, lembut,  tidak alot, dan pastinya tidak bau prengus kambing. Salah satu yang dihindari orang ketika memakan sate kambing adalah bau prengus alias bau khas kambing yang sering kali masih tertinggal di sate. Di Sate Kambing Mbah Margo dijamin bau kambing telah beradu dengan bumbu yang semakin menggugah selera. Selain Warung Sate Kambing Mbah Margo ini juga menjamin kesegaran kambing yang mereka gunakan dengan cara melakukan penyembelihan mandiri setiap hari. Satu porsi sate Kambing Mbah Margo ini disajikan dengan bumbu kecap, irisan kubis, tomat, bawang merah, dan cabai.

Tersedia juga Tengkleng yang Lezatnya Bikin Geleng-Geleng

Tak ada salahnya kamu juga mencoba menu lain yang tersedia di sini. Antara lain tongseng kambing, tengkleng kambing, gulai kambing, dan menu lainnya. Menu yang menjadi andalan kedua setelah sate adalah tengkleng kambing. Dengan kuah yang kental dan daging yang lembut dan gurih dijamin siap membuat anda geleng-geleng saking lezarnya.

Rasa Super Nendang tapi Harga tak Bikin Bimbang

Dengan segala kenikmatan menu yang ditawarkan kamu pasti bertanya-tanya berapa harganya. Tenang, harga sate di Warung Sate Kambing Mbah Margo ini sangat terjangkau. Cukup dengan uang Rp 25.000 saja kamu sudah bisa menikmati lezatnya Sate Kambing Mbah Margo. Buat kamu yang mau mencoba menu sate kambing dan tengkleng usahakan untuk datang sebelum jam makan siang ya. Memang Warung Sate Mbah Margo ini buka dari pukul 08.00 sampai dengan 20.00. Namun karena memang kedua menu itu menjadi andalan maka sangat cepat habis diserbu pecinta kuliner setiap harinya. Sedangkan untuk menu lain kamu masih bisa menemukannya hingga malam hari.

Itulah tadi review singkat mengenai Sate Kambing Mbah Margo yang menjadi salah satu ikon kuliner di Kulon Progo. Sebelum wafat, Paku Alam IX adalah salah satu penggemar berat Sate Kambing Mbah Margo. Beliau sering membawa serta keluarganya untuk berkunjung ke sana. Bagaimana, kapan mau mencoba?