Foto : merahputih.com

Berbicara mengenai desa wisata di Bantul tentu saja desa ini tidak bisa terlewatkan, yaitu Desa Wisata Wukirsari. Desa yang mendapatkan penghargaan sebagai desa wisata terbaik di Bantul tahun 2019 ini memang patut diancungi jempol. Dengan usaha masyarakat desa dalam mengelola desa secara mandiri dan profesional serta rajin dalam menerapkan berbagai inovasi membuat desa ini semakin menarik minat para wisatawan untuk datang berkunjung. Dan yang tak kalah penting adalah dengan meningkatnya kesejahteraan masyarakat sekitar.

Desa Wisata Wukirsari terletak di Kelurahan Wukirsari, Kecamatan Imogiri, Kabupaten Bantul. Desa Wukirsari ini sendiri merupakan desa rintisan batik tulis yang merupakan kerajinan turun menurun. Disini wisatawan dapat belajar dan melihat langsung proses pembuatan batik. Sentra batik disini pun juga sering dijadikan rujukan berbagai sekolah dan perguruan tinggi untuk belajar mengenai batik. Selain itu, wisatawan dapat mendapatkan batik tulis dengan harga yang relatif lebih murah.

Selain kerajinan batik, Desa Wukirsari juga memiliki kerajinan kulit atau tatah sungging yang merupakan kerajinan turun menurun dengan produk yang dihasilkan berupa wayang dan hiasan kulit lainnya.

Selain kerajinan penduduk asli yang menjadi daya tarik utama, geografi Desa Wukirsari yang beragam, mulai dari perbukitan, sungai, hutan, dan lahan-lahan pertanian membuat desa ini tampak sangat asri. Tidak lupa juga makam-makam yang berada di wilayah Desa wukirsari yang sering menjadi tempat ziarah.