Dinas Pariwisata DIY Berbagi

35

Sebagai bentuk kepedulian ASN Dinas Pariwisata DIY kepada rekan-rekan pelaku industri pariwisata DIY, pada hari ini Senin (2/8) dilaksanakan pemberian bantuan kepada rekan-rekan yang sedang menjalani isolasi mandiri.

Penyerahan bantuan ini dipimpin langsung oleh Kepala Dinas Pariwisata DIY, Singgih Raharjo. Beliau menyampaikan bahwa kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk kepedulian ASN Dinas Pariwisata DIY kepada rekan-rekan pelaku industri pariwisata DIY yang terpapar COVID-19 dan sedang menjalani isolasi mandiri.

Kepala Dinas Pariwisata DIY mengajak untuk mengikuti vaksin sebagai upaya menuju herd immunity, sehingga ekonomi DIY dapat mulai bangkit, dimulai dari sektor pariwisata.

Semoga semua upaya yang telah dilakukan bersama, akan membawa hasil terbaik. Tetap semangat dan jangan lupa untuk melaksanakan protokol kesehatan (5M).