Pameran Asana Bina Seni 2022 “SILANG SALING: Titian dan Undakan” merupakan salah satu program yang diikuti oleh seniman dan penulis sebagai hasil dari program kelas Asana Bina Seni 2022.

Titian dan Undakan adalah ungkapan untuk melihat bagaimana para seniman ini bekerja dalam relasi horizontal, saling menyambung dan membangun jembatan untuk mempertemukan narasi satu dengan lainnya. Sementara Undakan menjadi metafor bagi bagaimana mereka juga pelahan melangkah untuk mewujudkan ide-ide penciptaan yang lebih kompleks dan bersama-sama menjejakkan langkah pada tangga-tangga kreatif.

Melalui pameran ini, para seniman muda akan membawa suara-suara dari sebuah generasi yang acap kali bimbang. Dengan berlandaskan salah satu pertanyaan terhadap masa depan pasca manusia yang kompleks, hingga membuka ruang percakapan bersama di antara sebaya, untuk memahami dunia dengan kacamata mereka.

——

ASANA BINA SENI
“SILANG SALING”

Email: biennale.equator@gmail.com
Narahubung: +62 851 5694 1246 (Syeean) | +62 858 0134 1281 (Gani)
Media sosial: @biennalejogja
Website: biennalejogja.org/asanabinaseni

Diselenggarakan oleh:
#YayasanBiennaleYogyakarta
#AsanaBinaSeni

Didukung oleh:
Dinas Kebudayaan DIY (@dinaskebudayaandiy)
Taman Budaya Yogyakarta (@tamanbudayayogya)