UJWALITA
Merayakan Keragaman, Meneguhkan Keistimewaan

15-19 Agustus 2022

Opening:
Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X
15 Agustus 2022, pukul 10.00 W.I.B
Sleman City Hall (GF)
Jl. Magelang KM 9, Denggung, Sleman, DIY.

Kurator:
Sektiadi, S.S., M.Hum., Baha Uddin, S.S., M.Hum., dan Khoirul Anam, S.Sn, M.A.

Museum saat ini menjadi tempat populer bagi sebagian masyarakat, khususnya dikalangan anak muda untuk ruang belajar dan hiburan. Momentum ini harus dapat ditangkap sebagai
bentuk apresiasi, untuk mengembangkan lembaga museum agar lebih baik dalam
berkontribusi kepada masyarakat dengan paradigma baru. Museum tidak hanya mengumpulkan, meneliti, menunjukan, dan melestarikan koleksi saja. Namun museum juga harus menjadi ruang dialog kritis tentang masa lalu, sekarang, dan masa depan.

Pameran bertajuk “Ujwalita” dengan sub-judul “Merayakan Keragaman dan Meneguhkan Keistimewaan”, dalam hal ini dimulai dari munculnya Kerajaan Mataram di abad ke-16 yang diikuti dengan berbagai peristiwa budaya dan politik, termasuk munculnya Kasultanan Ngayogyakarta Hadiningrat, Kadipaten Pakualaman, dan kemerdekaan bangsa dengan Negara Republik Indonesia yang disambut di Yogyakarta. Status keistimewaan tersebut merupakan tonggak untuk bergerak maju, berbuat lebih banyak kepada Republik ini.

Melalui pameran tematik ini, koleksi-koleksi museum yang ditampilkan telah dipilih untuk merespon momentum satu dasawarsa Keistimewaan Yogyakarta. Keistimewaan dalam pameran ini sendiri dapat dilihat melalui keragaman sub-tema pameran yakni; sejarah, pendidikan, kesenian, dan kebudayaan. Selain hal itu, untuk mewujudkan museum sebagai ruang dialog kritis, pameran kali ini juga berkolaborasi dengan perupa muda Siam C Artista. Konsep pameran kolaborasi ini hadir sebagai sarana mendemokratisasikan ruang dan merespon narasi kuratorial.

Narahubung :
Pameran : +62 819-3171-8558 (Eko)
Kunjungan Museum : +62 818-0413-3037 (Rahma)