Orang Jogja terkenal memiliki kreativitas yang tinggi, baik soal kesenian, kerajinan tangan, termasuk kulinernya. Bila anda sedang berkunjung ke Jogja, selain menikmati gudeg sebagai pengobat rindu, adakah diantara anda yang justru malah hunting rujak es krim? atau justru belum pernah mencicipinya? Anda harus mencoba perpaduan rasa pedas, asam, manisnya rujak serut yang diberi topping es krim (es puter berbahan dasar santan) yang teksturnya lembut, dingin dan segar. Ketika dinikmati bersamaan rasanya yang mantap akan membuat anda ketagihan. Banyak yang berjualan rujak es krim sehingga kudapan yang satu ini dapat anda temukan dimana saja di Jogja. Tetapi yang paling terkenal adalah rujak es krim pakualaman yang biasa berjualan di area Pakualaman.
Lokasi Rujak Es Krim Pakualaman
Ada beberapa penjual rujak es krim disana, salah satunya yang terletak di sebelah barat tembok luar Pura Pakualaman dengan tenda biru yang diikat di sebuah batang pohon dekat gerobak rujak es krimnya. Hanya dengan harga di bawah sepuluh ribu rupiah Anda sudah bisa menikmati satu porsi rujak es krim yang disajikan dalam mangkuk kecil, bila kurang pedas tinggal ditambahkan bumbu cabai pedas dalam wadah terpisah yang sudah disediakan, anda tinggal menambahkan sesuai selera pedas anda masing-masing. Es krim disini teksturnya sangat lembut, manisnya pas, dan ngeblend dengan bumbu serta serutan buah di rujaknya. Bisa anda kunjungi sejak pukul 09.00 WIB pagi sampai sehabisnya. Cocok sekali bila dinikmati ketika siang hari atau saat udara kering dan panas.