FAQ

Apa saja yang bisa saya temukan di aplikasi Visiting Jogja?

  1. Informasi mengenai destinasi wisata di Daerah Istimewa Yogyakarta
  2. Berita dan informasi terkini pariwisata Daerah Istimewa Yogyakarta
  3. Reservasi tiket secara online
  4. Rekomendasi destinasi wisata, hotel dan kuliner terdekat
  5. Petunjuk arah menuju destinasi wisata

Bagaimana caranya melakukan reservasi tiket wisata?

Anda dapat melakukan reservasi tiket wisata secara online melalui aplikasi Visiting Jogja, caranya adalah sebagai berikut :

  1. Buka aplikasi Visiting Jogja
  2. Buka tab reservasi atau klik button reservasi tiket di halaman utama. Saat ini kami terus berupaya agar seluruh tempat wisata menyediakan fasilitas reservasi secara online
  3. Isi data diri lengkap, yakni Nama, Nomor Telepon, Email dan NIK
  4. Masukkan jumlah tiket yang dipesan sesuai kategori
  5. Lengkapi data jumlah gender di dalam rombongan
  6. Tunjukan QR Code reservasi yang tersedia di tab Tiket ke petugas saat akan masuk ke destinasi wisata. QR Code tersebut juga akan dikirim via email
  7. Lakukan pembayaran di Loket secara tunai / non-tunai
  8. Tetap patuhi protokol kesehatan selama berwisata

Keuntungan apa saja yang bisa diperoleh?

  1. Kemudahan akses informasi lengkap mengenai destinasi wisata, akomodasi, kuliner Yogyakarta dalam satu aplikasi
  2. Merencanakan liburan dengan lebih efisien dan efektif
  3. Paperless, mengurangi penggunaan kertas untuk tiket wisata