Selain keunikan alam yang ada di pantai selatan Gunungkidul, wisata pantai di Gunungkidul juga dikunjungi karena aktivitas yang bisa dilakukan di pantai tersebut. Contohnya saja snorkeling di Pantai Sadranan, Surfing di Pantai Wediombo, dan yang baru-baru ini booming adalah camping di pinggir pantai.

Dari beberapa pantai yang biasa digunakan sebagai tempat berkemah, salah satu yang paling direkomendasikan dan menjadi langganan untuk berkemah adalah Pantai Jungwok.

Seperti khusus diperuntukan untuk berkemah, Pantai Jungwok memang berbeda dengan Pantai Indrayanti yang memiliki full fasilitas. Disini benar-benar sepi, sangat minim fasilitas, sehingga yang ada disini hanyalah hamparan pasir putih, ombak dan lautan luas, serta perbukitan hijau di sekitar pantai. Benar-benar terasa seperti pantai pribadi.

Lokasi Pantai Jungwok Gunungkidul berada di sebelah timur kawasan Pantai Wediombo sejauh kurang lebih satu kilometer jadi kita bisa ambil rute menuju Pantai Wediombo. Dari Kota Yogyakarta, Pantai Jungwok berjarak sekitar 80 kilometer dengan waktu tempuh 2,5 jam perjalanan. Rute terdekat menuju Pantai Jungwok dari kota Yogyakarta dengan mengikuti jalan penghubung antara Yogyakarta-Piyungan-Patuk-Wonosari-Semanu-Jepitu-Pantai Jungwok (Pantai Wediombo).

Dari tempat parkir kendaraan, lanjut menuju Pantai Jungwok dengan berjalan kaki melalui jalan setapak dan rimbunnya pohon pandan laut. Sesampainya disini kita akan disambut hamparan pasir putih dan sebuah pulau karang seperti di Pantai Drini. Namun bedanya pantai karang disini terlalu menjorok ke laut sehingga tidak bisa dikunjungi wisatawan.

Ombak disini tidak terlalu besar karena terhalang pantai karang di sekitar pantai. Saat air surut, kita bisa melihat hamparan karang yang sangat luas. Di sisi pantai terdapat tebing karang dimana nelayan setempat mencari lobster yang nantinya dikumpulkan kepada pengepul yang kemudian di jual ke warung-warung makan di Pantai Baron dan Pantai Drini.