Hari ini Minggu (24/03/2019) Dinas Pariwisata DIY kembali menyelenggarakan event guna mempromosikan pariwisata disalah satu kabupaten di sebelah Barat DIY yaitu kab Kulon Progo dengan menggelar event Jelajah Kawasan Menoreh. Pada kesempatan kali ini Dinas Pariwisata DIY ingin mempromosikan wisata alam Menoreh yang menjadi salah satu wisata alam unggulan di Kulon Progo melalui event bersepeda.
Para peserta akan melalui rute sejauh 10 km dengan disuguhi indahnya kawasan pegunungan menoreh guna mencapai garis finish. Adapun rute yang akan mereka tempuh meliputi : Totogan-Kantor Pos-Tulangan trayu-Bale Desa Ngargosari-Plono-Tikungan S-Gambir-Segithik-Nglinggo Pos Retribusi-Puncak Nglinggo- Tritis (Finish point).
Sebanyak kurang lebih 900 pesepeda memulai start di Lapangan Gerbosari, Kulon Progo sekitar pukul 08.00 WIB, yang akhirnya start dilepas oleh Bapak Drs.H. Sutedjo selaku Wakil Bupati Kulon Progo didampingi Bapak Ir. Singgih Raharjo SH.,M.,Ed selaku kepala Dinas Pariwisata DIY dan Kepala Dinas Pariwisata Kulon Progo Dra. Niken Probo Laras, S.Sos.,MH. Para peserta sudah mulai memasuki garis finish sekitar pukul 09.15 WIB dan sampai berita ini diturunkan masih ada beberapa peserta yang belum memasuki garis finish. (san/yas)