Kota Malioboro merupakan salah satu daerah di Yogyakarta memiliki kontribusi aset wisata populer di Indonesia. Anda bisa menemukan banyak kenangan di setiap sudut kota Yogyakarta ini.
Anda tidak hanya bisa menikmati wisata di Jalan Malioboro pada siang hari saja tetapi pada malam hari Anda juga disuguhkan dengan pemandangan malam yang begitu indah. Suasananya juga sangat cocok untuk Anda yang ingin mencari suasana meriah dan mengesankan pada malam hari.
Kota yang disebut sebagai surga belanja ini memiliki tempat wisata malam yang sangat direkomendasikan buat Anda yang berwisata ke Yogyakarta. Beberapa tempat wisata malam Jalan Malioboro yaitu sebagai berikut:
Titik Nol Kilometer Jogja
Nongkrong di titik nol kilometer Jogja ini Kalau Anda beruntung akan ada hiburan budaya berupa antraksi yang bisa menambah suasana meriah di salah satu wisata di Jalan Malioboro ini. Hiburan tersebut tentu menjadi salah satu kesenangan yang banyak dicari oleh banyak pengunjung di tempat wisata malam ini.
Persimpangan titik nol kilometer terletak di depan alun-alun utara cukup terbilang sangat strategis. Sebab tempat nongkrong ini berdekatan dengan Malioboro. Dengan keramaian dan keindahan kota Yogyakarta di daerah ini tentu sangat menghibur Anda terutama Anda yang menyukai suasana malam yang meriah.
Bisa Mendapatkan Spot Foto di Gedung-gedung Tua
Berfoto di gedung-gedung tua sangat instagram-able bukan? Anda yang suka unggah foto di sosial menurut media tentu berwisata ke Jalan Malioboro menjadi pilihan yang paling tepat untuk Anda.
Beberapa gedung-gedung tua yang bisa Anda temukan di sana adalah seperti kantor pos, Bank Indonesia dan gedung BNI yang letaknya berdekatan dengan jalan jalur ke Keraton. Sedangkan di sebelah utaranya Jalan Malioboro akan Anda lihat. Di mana jalan ini sebagai jalan utama yang dilengkapi dengan monumen Serangan Umum 1 Maret Istana Negara dan Benteng Vredeburg.
Wisata malam jalan Malioboro ini rekomendasi sekali buat Anda yang ingin mengabadikan momen saat menikmati liburan di kota Yogyakarta untuk berkunjung ke tempat nongkrong ini. Kota istimewa ini akan menjadi sangat spesial buat Anda yang ingin mendapatkan foto momen liburan yang estetik terlebih pada malam hari lampu-lampu LED dan kendaraan akan membuat hasil tangkapan foto Anda pada malam hari benar-benar instagram-able.
Wisata Kuliner
Malioboro disebut sebagai tempat surga belanja sehingga tidak hanya kebutuhan fashion dan aksesoris saja. Berbagai jenis kuliner di Jalan Malioboro ini sudah jelas menjadi hal yang tidak dilewatkan. Sehingga wajar kalau tempat wisata malam ini termasuk surganya belanja di kota Yogyakarta.
Anda yang pergi liburan ke Yogyakarta bisa mencicipi kenikmatan wisata kuliner di Malioboro untuk menambah keseruan liburan anda. Terdapat beberapa tempat kuliner di wisata malam Jalan Malioboro yang bisa Anda coba ketika berwisata ke sana yaitu sebagai berikut:
- Lumpia Samijaya
Anda yang menyukai kulineran bisa mencoba gorengan lezat ini. Lumpia di Jalan Malioboro ini memiliki kulit lumpia yang krispi yang dipadukan dengan isi lumpia yang gurih dan aromanya sangat menggugah selera.
Tidak hanya lumpianya saja yang yang gurih terdapat saus manis yang menambah kelezatan dari lumpia Samijaya ini. Anda yang berwisata ke tempat ini bisa mencicipi kuliner di malam hari yang bisa menambah suasana hangat liburan Anda di kota Yogyakarta ini.
Lumpia khas Semarang ini berada di Jalan Malioboro, Nomor 18, Suryatmajan, Danurejan, Yogyakarta. Jadi, tidak hanya bisa mengunjungi persimpangan titik nol dan gedung tua, tapi Anda juga memiliki kesempatan untuk menikmati kelezatan kuliner di sana dengan mencicipi lumpia khas Semarang ini.
- Mie Ayam Grabyas
Ada yang sudah asyik jelajahi wisata malam Jalan Malioboro dan tiba-tiba merasa lapar bisa mencoba mie ayam geprek yang terletak di Jalan Malioboro no. 60, Suryatmajan, Danurejan, Kota Yogyakarta ini.
Selain tempat wisata kuliner di Jalan Malioboro diatas masih banyak lagi kuliner lezat lainnya yang bisa Anda cicipi. Jadi, anda tidak perlu kerepotan untuk mencari cemilan ataupun hidangan yang pas untuk malam hari di sana.
Itulah pembaca wisata malam Jalan Malioboro yang bisa Anda kunjungi ketika berwisata ke kota Yogyakarta.