Sekarang tidak perlu pergi jauh untuk merasakan suasana Seoul. Bagi penggemar Korea tentunya punya keinginan untuk mengunjungi Negeri Gingseng tersebut. Cingu Cafe, menghadirkan spot foto unik khas Korea di Yogyakarta. Restoran ini menggabungkan suasana pedesaan dan perkotaan Korea.
Ada setidaknya 4 tema yang diusung restoran ini. Kawasan pertama adalah Seoul, yang digambarkan dengan restoran perkotaan di Seoul lengkap dengan replika jalan Dongdaemun. Meski merupakan spot perkotaan namun di sini disediakan juga tempat makan dengan tema lesehan.
Tempat kedua adalah replika Cheongdamdong, di distrik Gangnam yang terkenal dengan kawasan perbelanjaannya. Di spot ini terdapat kolam yang diibaratkan sungai yang melintasi kawasan tersebut. Spot ini menjadi favorit para pengunjung untuk berfoto dan merupakan tempat yang paling banyak diminati.
Tempat selanjutnya adalah Bukcheon Village, yang menggambarkan suasana pedesaan Korea. Seperti di kawasan Seoul, pengunjung dapat menikmati makanan dengan lesehan.
Spot terakhir adalah Hongdae. Di sini merupakan area khusus VIP untuk pelanggan yang ingin menggunakan private room. Di kafe ini para pelanggan juga bisa berfoto dengan menyewa hanbok, baju tradisional Korea dengan harga Rp. 30.000 untuk durasi 15 menit.
Jangan lupa berfoto di Bukcheon Village saat menggunakan hanbok agar nuansa trasionalnya semakin kelihatan. Menu di kafe ini berkisar antara Rp. 20.000- Rp. 160.000 dan buka dari jam 11.00-00.00, kecuali hari Jumat buka dari mulai puku 12:30. Kafe ini beralamat di Jl. Pandega Karya No. 18, Jl. Kaliurang No.KM 5.6, Manggung, Caturtunggal, Depok, Sleman, hanya sekitar 15 menit dari kawasan Malioboro. (san/ynd)