Batik Air melakukan penerbangan pertamanya dengan rute international YIA-SIN-YIA dan YIA-KUL-YIA. Ceremony Inaugural Flight ini dilaksanakan di area kedatangan YIA dan dihadiri langsung perwakilan dari Kemenparekraf RI Deputi Deputi bidang pemasaran Kemenparekraf RI Ni Made Ayu Marthini, GM Angkasa Pura I, Agus Pandu Purnama, PJ Bupati Kulon Progo Drs. Tri Saktyana M.Si, Plt Batik Air, Kapten Zwingly Silalahi, Kepala Dinas Pariwisata Kulon Progo, Djoko Mursito, serta Sekretaris Dinas Pariwisata DIY, Anita Verawati dan segenap tamu undangan, Senin(30/01/2023).
Pesawat Batik Air merapat di PS 7C, disambut dengan prosesi water salute serta penumpang tiba dan air crew disambut dengan alunan musik tradisional dan pengalungan bunga oleh jajaran VIP yang turut hadir.
Deputi Kemenparekraf, Ni Made Ayu Marthini menyampaikan bahwa “Akses adalah salah satu kunci dari berkembangnya pariwisata. Semoga target pertumbuhan penumpang YIA dapat dicapai, karena dengan begitu perekonomian akan terus bergerak. Target wisman tahun ini 7,4 juta. Sedangkan wisdom 1,4 milyar. Tercatat pula pada momen Nataru 2022/2023 kemarin, Joglosemar adalah penyumbang terbesar wisatawan nusantara. Kami menyambut baik dibukanya rute-rute baru penerbangan untuk mendorong masuknya wisatawan mancanegara.”