Workshop Peningkatan Inovasi dan Kewirausahaan Kabupaten/Kota Kreatif (KaTa Kreatif) Indonesia di Kabupaten Kulon Progo, dihadiri oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI Sandiaga Salahuddin Uno, dalam serangkaian kunjungan KaTa Kreatif setelah dari Kab. Bantul,di Pendopo Taman Budaya Kulon Progo, Minggu (28/05/2023) malam.
Turut hadir Pj Bupati Kulon Progo Ni Made Dwipanti Indrayanti, Direktur Infrastruktur Ekraf Hariyanto, Kepala Dinas Pariwisata DIY Singgih Raharjo dan praktisi Digital Marketing Agung Pambudi.
Serangkaian workshop KaTa Kreatif ini, Sandiaga Uno berdialog secara langsung kepada para pelaku usaha di Kabupaten Kulon Progo untuk memberikan motivasi agar pelaku ekonomi kreatif terus berkembang dan berkarya meningkatkan kapasitas yang telah dimiliki. Sehingga dapat bersaing dalam upaya mendorong kebangkitan ekonomi dan menciptakan lapangan kerja yang lebih luas.