Kadipaten Pakualaman bersama Dinas Pariwisata (Dispar) DIY menggelar upacara Ganti Dwaja Pergantian Prajurit Jaga di Alun-Alun Sewandanan Pakulaman, Sabtu (18/05/2024).
Atraksi Wisata Budaya Ganti Dwaja merupakan serangkaian acara upacara adat pergantian prajurit jaga atau ganti dwaja di Kadipaten Pakualaman. Kegiatan tersebut diharapkan dapat menambah lama tinggal wisatawan di DIY. Pergantian prajurit tersebut secara rutin dilaksanakan pada setiap 35 hari sekali bertepatan dengan hari kelahiran (neton dalam bahasa Jawa) KGPAA Pakualam X yang sekarang bertahta.
Tradisi yang sudah rutin Atraksi Wisata Budaya Ganti Dwaja bertujuan untuk mengenalkan pada masyarakat adanya salah satu budaya yang dimiliki Daerah Istimewa Yogyakarta.