Ratusan kung mania dari berbagai hadir mengikuti perhelatan lomba perkutut terakbar di tanah air yaitu Piala Raja Hamengku Buwono Cup XXXIII.

Konkurs Nasional Seni Suara Alam Burung Perkutut Piala Raja Hamengku Buwono Cup XXXIII, diselenggarakan oleh organisasi P3SI Pengwil DIY  bekerja sama dengan Dinas Pariwisata DIY dengan dukungan Dana Keistimewaan, berlangsung mulai 31 Agustus dan 1 September 2024 di Alun-alun Selatan Kraton Yogyakarta.


Turut hadir Plt. Kepala Dinas Pariwisata Agus Priono dalam pembukaan event ini. Kesenian tari dan kirab bregada prajurit mengawal piala bergilir dipersembahkan dalam acara ini, tak kalah menariknya juga tersedia stand khusus bagi para pelaku Ekononi Kreatif untuk dapat berpartisipasi dengan memamerkan dan menjual produk-produknya  meliputi dari sub sektor fashion, kriya dan kuliner.


Terselenggaranya event ini harapannya mampu meningkatkan perputaran ekonomi di DIY, karena dengan kehadiran para peserta lomba dari luar daerah secara otomatis akan mendongkrak tingkat hunian hotel, menaikan omset penjualan  usaha bidang kuliner dan ekonomi kreatif.

Ayo, Berwisata #DiIndonesiaAja

Selama berbulan-bulan berada di rumah, Sobat Pesona tentu sudah rindu traveling, bukan? Nah, bagi Sobat Pesona yang hendak merencanakan liburan setelah pandemi, tak usah jauh-jauh ke luar negeri untuk merasakan pengalaman berwisata yang menyenangkan. Sebab, berwisata #DiIndonesiaAja juga bisa memberikan pengalaman liburan yang tak kalah mengesankannya dengan berwisata ke luar negeri, lho!