Rally Foto Konservasi kembali digelar di Desa Wisata Ramah Burung ‘Jatimulyo’, Kapanewon Girimulyo oleh Dinas Pariwisata Kulon Progo dengan Dana Keistimewaan. Kegiatan gathering dan hunting bareng burung di alam yang ketiga kalinya ini dilaksanakan di Kopi Sulingan bekerjasama dengan Kelompok Tani Hutan (KTH) Wanapaksi dan Desa Wisata Jatimulyo yang meraih juara 1 ADWI 2024 kategori desa wisata maju.

Selain hunting foto burung di alam, kegiatan lain adalah workshop fotografi oleh Misbachul Munir (juri Canon Photomarathon), Talkshow Konservasi Berbasis Masyarakat Pedesaan bersama UGM, lomba permainan dan mewarnai anak.


Ada 105 peserta Rally Foto yang ikut selama 2 hari (29-30 November 2024) dan menginap di 14 homestay Desa Wisata Jatimulyo. Peserta juga memperoleh konsumsi kuliner lokal geblek dan tempe benguk, ketela rebus, dan apem dengan wadah yang ramah lingkungan, yakni dari daun mangkuk.

Atraksi di desa wisata Jatimulyo ini sekaligus untuk edukasi wisata ramah lingkungan (sustainable tourism). Sajian kuliner lokal dan homestay juga dapat meningkatkan ekonomi desa.

Selamat berkompetisi peserta Rally Foto!

Ayo, Berwisata #DiIndonesiaAja

Selama berbulan-bulan berada di rumah, Sobat Pesona tentu sudah rindu traveling, bukan? Nah, bagi Sobat Pesona yang hendak merencanakan liburan setelah pandemi, tak usah jauh-jauh ke luar negeri untuk merasakan pengalaman berwisata yang menyenangkan. Sebab, berwisata #DiIndonesiaAja juga bisa memberikan pengalaman liburan yang tak kalah mengesankannya dengan berwisata ke luar negeri, lho!