Pusat Pendidikan dan Pelatihan Kementerian Luar Negeri bekerja sama dengan Dinas Pariwisata DI Yogyakarta menyelenggarakan talkshow bertajuk Potensi Peningkatan Wisata Pendidikan Budaya dan Sejarah melalui Pengembangan Kerja Sama Luar Negeri Museum di Yogakarta berlokasi di Museum Benteng Vredeburg, Rabu (15/11/2023).
Talkshow ini dibuka oleh Kepala Pusdiklat Kemlu dan menghadirkan GKR Bendara sebagai Ketua Badan Promosi Pariwisata DIY, Singgih Raharjo Kepala Dinas Pariwisata DIY, Wakil Ketua Komisi B DPRD DIY, dan Direktur Museum dan Cagar Budaya Kemendikbudristek sebagai narasumber. Kegiatan ini diikuti secara daring oleh seluruh perwakilan RI di wilayah Asia, Amerika dan Eropa dan secara luring oleh Ketua Umum Badan Musyawarah Musea (Barahmus), berbagai komunitas museum DIY, dan Association Tours and Travel Agencies DIY.
Talkshow ini bertujuan untuk menggali lebih lanjut potensi kemitraan dan kolaborasi publik dan swasta Indonesia dengan berbagai pihak, khususnya pihak luar negeri. Kemitraan yang kuat ini diperlukan dalam pengembangan smart tourism destination. Sesi talkshow di antaranya juga akan angkat mengenai upaya-upaya kolaborasi tersebut akan dapat terlaksana di bawah skema Badan Layanan Umum (BLU) Museum dan Cagar Budaya di bawah Kementerian Pendidikan, Budaya, Riset dan Teknologi.