Jogja International Heritage Walk “JIHW” 2023 mengusung sprit “the seeds : back to basic” dibuka oleh Setda Pemda DIY Benny Suharsono, Paniradya Pati Aris Eko Nugroho, Kepala Dinas Pariwisata DIY Singgih Raharjo di Komplek Taman Wisata Candi Prambanan, Sabtu (18/11/2023).
JIHW 2023 pelaksanaan hari pertama dengan agenda jalan kaki dengan berbagai pilihan rute yakni 5km, 10km, dan 20km yang diikuti oleh 1100 peserta domestik dan 116 peserta mancanegara dari 15 negara. Titik start dan finish berada di Lapangan Garuda, Candi Prambanan. Tersedia rest Area yang berada di area Candi Kedulan, Candi Sambisari dan Candi Sari, peserta dapat menikmati hidangan makanan khas desa setempat, minuman herbal dan berbagai macam kesenian sembari menikmati kemegahan candi-candi.
Rangkaian JIHW hari ini dengan berbagai macam aktifitas kegiatan di venue (Lapangan Garuda), salah satunya adalah : kegiatan lomba melukis anak menggunakan media daur ulang, workshop komunitas mengenai green activity, edukasi boardgame dan permainan menarik lainnya.
JIHW 2023 sebagai salah satu even sport tourism yang secara resmi masuk ke dalam liga internasional International Marching League (IML) dan Internationale volksportverbad (IVV), harapannya mampu menjadi trigger bagi kegiatan sport tourism dan mengenalkan potensi wisata DIY serta menumbuhan sektor pariwisata serta perekonomian di DIY. Selain itu, kegiatan JIHW juga selalu memberikan edukasi mengenai green tourism dan eco sustaibility dalam rangka menjaga lingkungan melalui kegiatan jalan kaki, yang dapat dilakukan di mana saja dan kapan saja.