Pelaksanaan Upacara Peringatan Hari Proklamasi Kemerdekaan Ke-79 Republik Indonesia diselenggaran Dinas Pariwisata DIY bersama dengan Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) DIY dan PT. Anindya Mitra International di halaman DPMPTSP DIY, Sabtu (17/08/2024).

Kepala DPMPTSP DIY Agus Priono juga selaku Plt. Kepala Dinas Pariwisata DIY bertindak sebagai Inspektur Upacara, yang diikuti oleh seluruh pegawai dari ketiga instansi, upacara  berjalan dengan lancar dan khidmat.

Dalam upacara disampaikan sambutan Gubernur DIY, dengan semangat kebhinekaan dan kekayaan potensi Indonesia, adalah modal pembangunan yang harus dikembangkan. Agar menjadi kekuatan positif, menuju kehidupan berbangsa yang lebih sejahtera, berkeadilan, guyub-rukun, dan aman-damai, mencerminkan Indonesia Emas 2045.

Ayo, Berwisata #DiIndonesiaAja

Selama berbulan-bulan berada di rumah, Sobat Pesona tentu sudah rindu traveling, bukan? Nah, bagi Sobat Pesona yang hendak merencanakan liburan setelah pandemi, tak usah jauh-jauh ke luar negeri untuk merasakan pengalaman berwisata yang menyenangkan. Sebab, berwisata #DiIndonesiaAja juga bisa memberikan pengalaman liburan yang tak kalah mengesankannya dengan berwisata ke luar negeri, lho!