Dinas Pariwisata DIY melakukan kegiatan audiensi ke Himpunan Pramuwisata Indonesia (HPI) DIY, dipimpin oleh Arif Sulfiantono dari bidang SDP diterima oleh Ketua HPI DIY Royen L. Pardede bersama jajarannya kantor sekretariat HPI DIY, di Jl. Imogiri Barat Km. 9, Ngentak, Timbulharjo, Sewon, Bantul, Rabu(16/04/2025).

Kegiatan audiensi ini dalam rangka pengolahan data SDM Pariwisata untuk kegiatan Kajian SDM Pariwisata DIY.


HPI DIY menyambut baik kunjungan Dispar DIY dan siap membantu data yang dibutuhkan oleh Dispar DIY. HPI DIY sudah memiliki data base pramuwisata atau pemandu DIY sampai NIK dan kompetensi yang dimilikinya.

Ayo, Berwisata #DiIndonesiaAja

Selama berbulan-bulan berada di rumah, Sobat Pesona tentu sudah rindu traveling, bukan? Nah, bagi Sobat Pesona yang hendak merencanakan liburan setelah pandemi, tak usah jauh-jauh ke luar negeri untuk merasakan pengalaman berwisata yang menyenangkan. Sebab, berwisata #DiIndonesiaAja juga bisa memberikan pengalaman liburan yang tak kalah mengesankannya dengan berwisata ke luar negeri, lho!